Pengumuman lain
1)Lomba membuat hiasan pohon natal untuk kategori anak-anak Tingkat TK s/d Tingkat SD Kelas 6 pada hari Minggu, 1 Desember (Tingkat TK) dan Minggu, 8 Desember (Tingkat SD) pk. 10.30-12.00 WIB di GKP lantai 2 Ruang Yohanes. Pendaftaran ditutup Senin, 25 November. Informasi lengkap dapat menghubungi Panitia Natal atau Sekretariat Paroki (0852-1124-9533).
2)Seksi Liturgi Sub Sie Pasdior mengajak serta Ibu/Bapak, Saudara/i Pemazmur dan Organis wakil Lingkungan/Wilayah/Komunitas atau perorangan dari Paroki Rawamangun yang berminat untuk hadir dalam acara Pelatihan Pemazmur dan Organis pada hari Sabtu, 30 November 2024 pk. 09.00-15.00 WIB di GKP lantai 2 Ruang Maria Yoseph & Ruang Elisabeth. Informasi Lebih Lanjut dapat menghubungi Susi (0852-1535-7567) dan Melia (0813-9887-7199).
3)Misa syukur HUP bulan November dan Novena Keluarga Kudus ke-VIII diadakan pada hari Sabtu, 30 November 2024 pk. 17.00 WIB di Gereja Keluarga Kudus Rawamangun. Gereja akan memberikan apresiasi berupa Sertifikat Sakramen Perkawinan khusus bagi yang hadir merayakan HUP ke 25, 40, 50 dan 60. Pasutri yang berulangtahun perkawinan bulan November diundang hadir.
Demikian pengumuman Gereja Minggu ini, terima kasih atas perhatiannya.